Binmas Desa Cinunuk bersama Babinsa sambangi Kanit Pol. PP Kecamatan Cileunyi jalin koordinasi Kamtibmas

KATERCIKO.COM, Cileunyi – Guna meningkatkan sinergitas Polri dengan instansi terkait, Personel Bhabinkamtibmas Desa Cinunuk Polsek Cileunyi Polresta Bandung Aipda Heri Maryadi bersama Babinsa Koramil 2413 Cilengkrang sambangi Kanit Satpol-PP Kecamatan Cileunyi Sdr. Rosid beserta Anggotanya di Komp. Griya Cinunuk Indah Rw.17 Desa Cinunuk Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung. Jum’at (26/5/2023)

 

Satuan Polisi Pamong Praja atau yang disingkat Satpol-PP adalah aparatur Provinsi (Wilayah), Pemerintah Daerah maupun (Kabupaten/kota) dalam memelihara ketenteraman dan ketertiban umum serta menegakkan Peraturan.

 

Kapolresta Bandung Kombes Pol. Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Cileunyi Kompol Suharto, S.H. mengatakan, Satpol-PP adalah partner Polri dalam bertugas di lapangan. Selalu bahu membahu melaksanakan pengamanan kegiatan di wilayah Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung.

 

Kapolsek Cileunyi Kompol Suharto, S.H. mengatakan, tugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) memiliki peranan penting dalam menegakan peraturan daerah (Perda) yang dibuat oleh Pemerintah Daerah.

 

Kapolsek berharap, Satpol PP dalam bertugas di lapangan hendaknya dapat menghindari benturan dengan masyarakat. “Peran Satpol PP cukup penting membantu tugas Polri yakni menciptakan Tramtibum masyarakat, untuk itu agar menguasai aturan / Perda yang berlaku,” pesannya

 

“Dengan kegiatan sambang ini diharapkan sinergitas antara Polri dan Satpol-PP khususnya di Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung semakin solid”, pungkasnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *