Hadir Di Tengah Masyarakat,Unit Lantas Polsek Banjaran Melaksanakan Pelayanan Gatur Lalin

 

KATERCIKO.COM, Polsek Banjaran– Jajaran Unit Lantas Polsek Banjaran Polresta Bandung memberikan Pelayanan di pagi hari dengan melaksanakan Gatur lalin ketika warga akan hendak beraktipitas ke tempat kerja maupun anak sekolah.rabu (17/05/2023)

Bacaan Lainnya

Kapolresta Bandung Kombes Pol. Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Banjaran Kompol Heri Suryadi S.H.,M.H. mengatakan “Pengaturan lalu lintas dilaksanakan sebagai bentuk dan wujud pelayanan prima Kepolisian kepada masyarakat terutama pada jam-jam rawan termasuk pada pagi hari,”ujarnya.

Tidak hanya itu saja, selain melakukan pengaturan lalu lintas personil Unit lantas Polsek Banjaran Polresta Bandung juga membantu warga yang hendak menyebrang jalan demi keamanan dan keselamatan mengingat jalan raya depan terminal Banjaran cukup padat oleh kendaraan sehingga kehadiran polisi dilapangan tentunya sangat di perlukan untuk membantu warga sehingga keselamatan masyarakat betul-betul terjamin.

“Semoga kegiatan ini dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, terutama warga maupun anak-anak sekolah yang hendak menyebrang jalan kami bantu hingga sampai disebrang jalan dengan selamat,” ujarnya.

Lebih lanjut kapolsek juga memerintahkan personilnya setiap pagi hari sebelum giat apel pagi dimulai pukul 06.30 Wib diwajibkan melaksanakan pengamanan jalan dan pengaturan lalu lintas. Kegiatan tersebut sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat agar aktifitas dapat berjalan aman dan lancar,pungkasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *