KATERCIKO.COM, Sebagai wujud salah satu Program Presisi Kapolri untuk terus meningkatkan Kinerja Personel Kepolisian di wilayah, Kepolisian Sektor Majalaya Polresta Bandung, mengadakan Jum’at Curhat.
Jum’at Curhat tersebut dilaksanakan di Masjid Darunaja Desa Padaulun Kecamatan Majalaya Kabupaten Bandung Setelah Sholat Jumat dengan di hadiri oleh Masyarakat, Kepala Desa, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Ketua Rw, Jum’at ( 19/05/2023 ).
Kapolresta Bandung Kombes Pol.Kusworo Wibowo, SH.S.I.K.,MH, bahwa kegiatan Jum’at Curhat ini dilaksanakan serentak di jajaran Polresta Bandung sampai dengan tingkat Polsek tentunya sebagai wujud komitmen Kepolisian dalam mendengar keluhan atau curhatan dari masyarakat dengan harapan langsung ditindaklanjuti oleh Kepolisian dan kemudian semakin dicintai oleh masyarakat, tuturnya.
Ada pun Warga masyarakat yang mencurahkan isi hatinya kepada Kapolsek Majalaya Tentang Keluhan dan Keluh Kesah nya sebagai warga masyarakat Yaitu Tentang Penggunaan Knalpot Brong di wilayah Kecamatan Majalaya Khususnya di Seputaran Desa Padaulun Di Karenakan Sangat Mengganggu Ketertiban Umum, Ujar Salah Satu Warga Masyarakat Yang enggan di sebutkan namanya.
Kapolsek Majalaya Langsung Menanggapi Pelaporan Tersebut Dan Insyaallah Akan Kami Tindak Lanjuti Secepatnya, Nanti Apabila Akan Melakukan Penindakan Perkara Rajia Knalpot Brong Insyaallah Warga sekitar Akan di Undang Untuk Menyaksikan langsung Kegiatan Tersebut, ujar nya.
Selain Itu Kegiatan Jum’at curhat ini akan terus dilakukan oleh Jajaran Polsek Majalaya Polresta Bandung dengan harapan bisa semakin Responsif mendengar langsung keluhan masyarakat, Tutupnya.