Kota Sukabumi – Ibadah Kenaikan Isa Almasih 2023 digelar di wisma PGI Oikumene Jl.Bhayangkara Kota Sukabumi, Kamis (18/05/2023 ).
Untuk memberikan rasa nyaman dan aman dalam Ibadah Kenaikan Isa Almasih 2023 di wisma PGI Oikumene Sukabumi, personil Polsek Cireunghas Polres Sukabumi Kota melaksanakan pengamanan, beberapa personil diterjunkan untuk mengawal kegiatan ibadah di wisma Oikumene yang di gunakan beberapa Jemaat Gereja tersebut
Kapolsek Cireunghas Ipda Hendrayana.S.S.Ip mengatakan kegiatan pengamanan tersebut dilakukan sebagai bentuk pelayaan kepada masyarakat.
“Dengan melaksanakan pengamanan ini kami berharap para jemaat yang mengikuti ibadah merasa aman dan nyaman sehingga dapat menjalankan ibadah dengan khusyuk,” jelasnya