Sambut Hari Bhayangkara ke-78, Polsek Pangalengan dan Bhayangkari Bagikan Bantuan Sosial Kepada Warga

KATERCIKO.COM, Pangalengan – Polsek Pangalengan mengisi kegiatan positif menyambut Hari Bhayangkara ke-78 dengan melaksanakan Bantuan Sosial Bagikan Bingkisan kepada warga masyarakat yang memenuhi kriteria untuk diberikan bantuan.

Giat tersebut dilaksanakan oleh Kapolsek

Pangalengan Akp Edi Pramana, A.Md, S.H, S.M, M.H, bersama didampingi Ibu Ketua Bhayangkari Ranting Pangalengan serta Anggota. (Kamis, 27/05/2024)

Berbagi itu indah apalagi sudah seharusnya berbagi dengan masyarakat yang dinilai kurang mampu dan kita wajib untuk menyisihkan rejeki kita bagi mereka. ucap Edi

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek

Pangalengan Polresta Bandung Polda Jabar Akp Edi Pramana, A.Md, S.H, S.M, M.H, mengatakan, bahwa peran Polri di masyarakat sangat penting untuk mendukung kinerja polisi sebagai Pelindung, Pengayom dan Pelayan Masyarakat harus bekerja maksimal serta tanpa pamrih. Setiap warga yang memerlukan bantuan Polisi sewajarnya kita harus membantu dengan tulus dan ikhlas agar menjadi ladang ibadah. Pungkas Kapolsek

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *