KATERCIKO.COM, Nagreg, – Kapolsek Nagreg, Polresta Bandung Kompol Sumartono, bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Nagreg, menggelar kegiatan Tarawih Keliling (Tarling) di Pondok Pesantren Attermasi, Kampung Cilame, Desa Mandalawangi, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung, Kamis malam (5/3/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari Safari Ramadan 1446 H/2025 M, yang rutin dilaksanakan Forkopimcam Nagreg selama bulan suci Ramadan. Tarling ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat serta memperkuat sinergi antara pemerintah, TNI-Polri, dan warga melalui ibadah bersama.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Plt. Camat Nagreg Dindin Hikmat Wahidin, Danramil 2402/Cicalengka Kapten Inf. Purwanto, Kepala KUA Kecamatan Nagreg H. Acu Solahudin, Pimpinan Ponpes Attermasi KH. Asep Sujai, Ketua MUI Kecamatan Nagreg KH. Dayat, Kepala Desa Mandalawangi Nanang, serta jajaran pemerintah kecamatan, Bhabinkamtibmas, Babinsa, tokoh masyarakat, tokoh agama dan warga setempat.
Kapolresta Bandung Kombes Pol. Aldi Subartono melalui Kapolsek Nagreg, Kompol Sumartono, mengatakan bahwa kegiatan Tarling ini selain untuk beribadah bersama-sama masyarakat, juga merupakan upaya mempererat hubungan antara unsur Forkopimcam dan masyarakat, sekaligus untuk mengetahui situasi dan kondisi wilayah secara langsung.
“Intinya, Kami ingin lebih dekat dengan masyarakat, membangun komunikasi yang baik, serta bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadan. Semoga kebersamaan ini semakin erat dan membawa berkah bagi kita semua,” ujarnya.
Setelah salat tarawih berjamaah, acara dilanjutkan dengan tausiyah keagamaan dan ramah tamah antara Forkopimcam dengan warga setempat. Kegiatan Tarling ini rencananya akan terus dilaksanakan di berbagai desa di wilayah Kecamatan Nagreg hingga akhir Ramadan.